Penuaan adalah proses alami yang dihadapi setiap orang. Seiring bertambahnya usia, kulit mulai kehilangan elastisitasnya, menyebabkan tanda-tanda penuaan seperti keriput, kulit kendur, dan garis halus.
Namun, bagi Anda yang ingin mempertahankan penampilan awet muda tanpa operasi, thread lift bisa Anda pilih sebagai prosedur non-bedah yang efektif. Lalu, apa itu thread lift dan di mana bisa mendapatkan prosedur yang aman? Simak ulasannya di bawah ini.
Apa Itu Thread Lift?
Thread lift adalah prosedur pengencangan kulit menggunakan benang khusus yang diserap oleh tubuh untuk memberikan efek lifting pada area wajah yang kendur.
Prosedur ini dilakukan dengan anestesi lokal, sehingga pasien merasa nyaman selama proses berlangsung. Benang yang digunakan dapat memberikan efek lifting, juga merangsang produksi kolagen alami pada kulit, membuatnya terlihat lebih kencang dan segar.
Proses tersebut semakin populer karena memberikan hasil instan tanpa memerlukan waktu pemulihan lama, seperti halnya operasi plastik tradisional. Selain itu, thread lift dapat dikoreksi atau disesuaikan sesuai dengan keinginan pasien.
SkinEvo Aesthetic Clinic: Layanan Thread Lift Profesional dan Terpercaya

SkinEvo Aesthetic Clinic, yang terletak di Jakarta Selatan, dikenal dengan layanan thread lift yang dilakukan oleh dokter-dokter estetika berpengalaman.
Klinik ini menggunakan benang berkualitas tinggi dan memastikan setiap prosedur dilakukan dengan ketelitian serta teknik terbaru. Di sini, prosedur dilakukan dengan menggunakan bahan benang terbaik, yaitu PDO dan PPLA.
PDO (Polydioxanone) adalah benang biodegradable yang terbuat dari polydioxanone, bahan yang sudah banyak digunakan dalam dunia medis, terutama dalam pembedahan. Benang ini akan terserap sempurna oleh tubuh dalam waktu 6-8 bulan.
Selain berfungsi untuk mengangkat dan mengencangkan kulit, benang PDO juga mampu merangsang produksi kolagen baru di kulit, sehingga kulit menjadi lebih kencang dan elastis secara alami.
Berbeda dengan benang PDO, benang PLLA (Poly-L-Lactic Acid) terbuat dari bahan polimer yang lebih kuat dan membutuhkan waktu lebih lama untuk terurai di dalam tubuh, yaitu sekitar 12-18 bulan.
Benang PLLA juga merangsang produksi kolagen, tetapi efek pengencangan yang dihasilkan lebih bertahan lama dibandingkan benang PDO, bahkan hingga 2 tahun. Anda bisa konsultasikan langsung mengenai pilihan benang yang akan digunakan.
Lalu, apa saja layanan lifting pada wajah di SkinEvo Aesthetic Clinic?
1. Eye Evo
Layanan ini ditujukan untuk area sekitar mata, terutama bagi Anda yang mengalami masalah kelopak mata turun atau garis halus di sudut mata. Dengan menggunakan benang PDO/PLLA, Eye Evo memberikan efek lifting pada area mata, menciptakan tampilan yang lebih segar dan terangkat.
Prosedur ini juga dapat membantu menyamarkan kantung mata serta memperbaiki garis kerutan yang biasanya muncul di sekitar mata. Hasilnya, area mata terlihat lebih muda dan segar.
2. Double Chin
Layanan ini sangat cocok bagi Anda yang ingin menghilangkan lemak berlebih di bawah dagu dan memperbaiki kontur wajah. Prosedur Double Chin Thread Lift mengangkat kulit kendur di area leher dan dagu, sehingga memberikan tampilan wajah yang lebih ramping dan tegas.
3. Nose Evo
Bagi Anda yang menginginkan hidung lebih tinggi dan terdefinisi tanpa harus melakukan operasi, Nose Evo adalah solusinya. Prosedur tanam benang hidung ini membantu membentuk dan mengangkat hidung dengan hasil yang natural dan proporsional.
Anda bisa berkonsultasi dengan dokter Skinevo untuk menentukan seberapa tinggi tarikan benang yang diinginkan.
4. Tarik Benang Pipi
Untuk yang ingin memiliki pipi lebih tirus dan mengurangi tampilan kendur di sekitar rahang, Tarik Benang Pipi adalah perawatan yang tepat. Dengan benang PDO/PLLA, kulit pipi yang kendur akan terangkat, memberikan efek wajah yang lebih kencang, muda, dan proporsional.
Mengapa Memilih SkinEvo Aesthetic Clinic?

SkinEvo Aesthetic Clinic tidak hanya menawarkan layanan thread lift dengan teknologi canggih, tetapi juga didukung oleh tim dokter estetika yang berpengalaman dan menguasai anatomi wajah secara mendalam.
Setiap perawatan dilakukan dengan penuh perhatian, mengutamakan kenyamanan pasien, dan proses yang minim rasa sakit (less pain) serta waktu pemulihan yang singkat (less downtime). Klinik thread liftini juga memiliki reputasi baik dalam memberikan hasil yang natural dan memuaskan.
Dengan penggunaan benang PDO dan PLLA yang aman dan teruji, prosedur thread lift di SkinEvo tidak hanya memberikan hasil yang instan, tetapi juga merangsang pembentukan kolagen alami di wajah, sehingga hasilnya semakin membaik seiring berjalannya waktu.
Keuntungan Prosedur Thread Lift
Ada beragam keuntungan yang bisa Anda dapatkan dengan melakukan prosedur thread lift. Ini bisa menjadi alasan yang tepat bagi Anda yang ingin memperbaiki kontur di area-area tertentu di wajah.
Hasil Instan dan Alami
Prosedur ini memberikan hasil yang segera terlihat, namun tetap alami, membuat wajah tampak lebih muda dan segar.
Merangsang Produksi Kolagen
Benang yang digunakan dalam prosedur ini membantu merangsang kolagen alami di wajah, memperbaiki elastisitas kulit.
Waktu Pemulihan Cepat
Dibandingkan dengan operasi plastik tradisional, thread lift memiliki waktu pemulihan yang jauh lebih singkat.
Mudah Dikoreksi
Jika hasil awal belum sesuai dengan keinginan, benang dapat dengan mudah dikoreksi atau direvisi untuk memenuhi harapan pasien.
Jika Anda sedang mencari solusi anti-aging yang efektif tanpa harus menjalani operasi besar, thread lift di SkinEvo Aesthetic Clinic adalah pilihan yang tepat. Klinik ini telah dipercaya banyak pasien untuk membantu mereka mendapatkan kulit kencang dan awet muda. Termasuk para artis ternama.
Yuk, segera konsultasi mengenai kebutuhan Anda ke SkinEvo, buat janji, dan rasakan transformasi wajah yang lebih menawan.
Thread lift memang bisa membuat kulit wajah kencang & glowing gt. Beberapa kali anterin tmn melakukan prosedur ini & memang hasilnya memuaskan. Jadi penasaran sama SkinEvo Aesthetic Clinic , next konsul kesini ahhh 🙂
Duh jadi penasaran soal budget kalo mau thread lift kak. Kalo di SkinEvo Aesthetic Clinic kira-kira berapa ya kak. Soalnya lebih terlihat natural ketimbang harus operasi kan ya. Hasilnya juga instan.
Daripada operasi plastik tanam benang ini bisa dibilang lebih cepat dan hasilnya lebih terlihat nyata ya.
Kalau melihat wajah yang kencang dan tirua itu emang suka bikin ngiri deh. Jadi pengen juga maksudnya, hehehe
Seru banget nih baca ulasan tentang thread lift! Jadi makin paham nih kenapa banyak orang yang pilih prosedur ini buat ngeremajakan kulit tanpa operasi. SkinEvo Aesthetic Clinic juga keliatan banget profesional banget, ya! Benang PDO dan PLLA-nya bikin hasilnya natural, nggak sakit, dan cepat sembuh.
Mau peremajaan kulit gak harus operasi ya, Mba. Ada prosedur thread lift yang aman, cepat, dan pastinya hasil tetap bagus.
Wah berarti ini prosedurnya kulitnya ditarik pake benang PDO dan PPLA di dalam kulit gitu ya? Bisa langsung terlihat hasilnya sih ini. Bahkan efeknya bisa bertahan hingga 2 tahun.
Mantep sih ini hehee, apalagi manfaatnya ngga cuma bikin kenceng tapi juga produksi kolagen dalam tubuh jadi kebentuk lebih banyak, buat perawatan dari dalam jg ngga sih otomatis
Wah mantep nih Thread Lift banyak macam perawatannya. Kalo saya kesana bisa bingung pilih perawatan yang mana wkwk
Manarik euy..aku juga tahu lokasi kliniknya. Setuju untuk pilih klinik thread lift yang memiliki reputasi baik dalam memberikan hasil yang natural dan memuaskan
Makin canggih ya perawatan jaman now.. pgn jd kaya gimana juga bisa diusahakan asal ada duid hihi..jd pgn treatment thread lift nih biar kenceng lg mukanya “)
perkembangan teknologi semakin membuat semuanya serba mudah, termasuk untuk urusan kecantikan ya, sekarang dengan adanya metode thread lift ini membuat ornag ingin cantik bisa dengan mudah dan juga aman pastinya selama dilakukan di klinik kecantikan terpercaya
Hasilnya instant ya…
Berapa lama kira-kira bertahannya kalo menggunakan teknik thread lift ini ya.
Yup.. Penasaran juga sama harganya.